Life’s Little Moments: Capturing thoughts, Healthy habits, and Connections. Embrace the moment, Join me on this journey.

Monday Blues: Siapa Takut! Semangatnya Mana?

Share:

Senin kembali menyapa, membawa aroma debu kemacetan, kejar dateline, pagi buta yang tak jarang diiringi rasa malas “Aku pun cemas”. Bagi orang sebelah, Monday Blues bagaikan monster menakutkan yang siap menggerogoti “Semangatku luntur”. Namun, tunggu dulu! Kenapa harus tunduk? Bukankah Senin adalah awal baru untuk meraih mimpi diri! Jadi, siapa takut.

Ungkit semangatmu! Monday Blues bukan akhir dunia, melainkan kesempatan untuk menunjukkan kekuatan dan tekad. Siapa takut Monday Blues? Kita punya power untuk mengubahnya menjadi Monday Vibes! Penuhi hari Senin dengan semangat dan optimisme, dan rasakan perbedaannya.

Aku sangat suka hari senin, bukan hanya ia yang pertama, tapi juga karena Senin selalu mendorongku untuk melakukan sesuatu ‘dengan keharusan’. Aku tahu, ada begitu banyak hal penting di dunia ini. Namun dua hal yang terpenting yaitu kesehatan dan kesempatan. Maka untuk itu raihlah kesempatan itu dengan menjaga seninmu.

 

Bayangan Monday Blues

Idealnya sih memang begitu, “Semangat, semangat!”. Tapi kenyataannya pahit, sepahit kopi pagi hari ini. Sadar gak seeh, pada akhir pekan, banyak orang yang mengubah pola tidur mereka, “Tidur lebih malam dan bangun lebih siang”.

Dan ternyata itu enak!

Memang betul sekali, hal ini dapat membuat mereka sulit untuk kembali ke pola tidur normal pada hari Minggu malam, sehingga menyebabkan protes “Mengapa tak bisa seperti sebelumnya?” Kelelahan dan rasa tidak bersemangat pun menjadi sarapan pagi di hari Senin.

Kembali ke rutinitas pekerjaan setelah dua hari berlibur, Hedehh… memicu sebal dan bosan. Beban pekerjaan yang menumpuk, “bertemu dia lagi, dia lagi”, deadline yang ketat, dan rasa tanggung jawab dapat membuat kita terbebani dan tidak bersemangat dengan keluhan “Hari sebelumnya lebih menggoda”.

Aku harus bagaimana?

 

Tembakan Jitu Menghadapi Monday Blues

Monday Blues memang menyebalkan seperti orang disebelahmu, tapi bukan berarti tidak bisa diatasi, bukan malah menghadapi. Ini semua tentang persiapan dan apa saja yang bisa kita lakukan untuk membatasinya. “Mengatasi” sejatinya kamu berada di posisi atas, baik pemikiran maupun action.

Jauh-jauh untuk menghadapinya!

Percuma kamu menghabis-habiskan waktu untuk ‘menghadapinya’. Berhadap-hadapan dengan urusan yang sudah pasti hampir 100 persen terjadi. Macet di senin pagi, misalnya. Menghadapi macet di senin pagi? Yang ada hanya ribut di jalan, perang klakson doang, sebal!

Atasi itu dengan jalan atau berangkat lebih pagi.

Hampir lupa!, ternyata seperti saran mis Teti sebelumnya, sangat baik jika kita selesaikan beberapa pekerjaan di hari Jumat sore, agar kita tidak merasa terbebani di hari Senin. Sangat baik juga, menyemangati hari seninmu “yang macet parah”, dengan memakai pakaian yang kamu sukai, aroma yang “kamu banget”, agar dapat meningkatkan mood dan rasa percaya diri. Dan,…

To-do list

Maksudnya? Catatkan semua tugas “yang harus kamu selesaikan” di hari Senin, dan prioritaskan tugas yang paling penting. Atau dengan menyelesaikan pekerjaan yang mudah terlebih dahulu akan memberikan rasa pencapaian dan memotivasi kamu untuk menyelesaikan tugas yang lebih sulit.

 

Sesuatu Yang Menarik di hari Senin

Perlu diingat bahwa Monday Blues tidak selalu terjadi pada semua orang. Ada beberapa orang yang justru merasa bersemangat dan termotivasi untuk memulai pekan yang baru. Banyak keseruan yang terjadi atau kita lakukan di senin pagi. Sesuatu yang membuat hari ini menjadi lebih ceria dan bersemangat, misalnya: senin sehat, kreatif, dan penuh warna.

 

1. Tantangan “Senin Sehat”

Pilihlah camilan sehat dan segar, seperti buah-buahan atau yogurt, untuk menemanimu bekerja. Jangan hanya mengandalkan gorengan melulu dong. Melewatkan sarapan dapat membuatmu merasa lemas dan tidak fokus sepanjang pagi.

Olahraga pagi dapat membantu meningkatkan mood, energi, dan fokus. Jika kamu tidak punya banyak waktu, kamu bisa melakukan olahraga singkat di tempat kerja, seperti: plank, squat, lunges, atau push-up.

 

2. Tantangan “Senin Kreatif”

Lakukan hal-hal kreatif selama 10 menit di pagi hari, seperti menonton, mencatat ide yang muncul, atau mendengarkan musik. kreativitas adalah tentang berani mencoba, agak beda, dan keluar dari zona nyaman.

 

3. Tantangan “Senin Penuh Warna”

Pilihlah pakaian dengan warna-warna cerah dan berani, seperti putih, oranye, atau biru. Gunakan juga aksesoris berwarna-warni untuk menambah sentuhan ceria. Demi menambah kata “Keceriaan”, kenakan sepatu yang nyaman dan membuatmu merasa percaya diri.

Satu tambahan yang tak kalah penting, dengan meletakkan bunga segar atau tanaman kecil di meja kerjamu. Pun bisa juga dengan menggunakan foto-foto yang membangkitkan semangat atau kutipan inspiratif sebagai hiasan.

 

Monday Blues: Ia Memanggil dan Aku Masih Tetap Terjebak

Bagai alarm yang tak henti berbunyi, ternyata Seninku kembali menyapa. Alhamdulillah aku masih diberi umur. Tapi, rasa malas dan penat menyelimuti, seakan menarikku kembali ke dalam selimut nyaman akhir pekan.

Bobok lagi sebentar saja, please!

Monday Blues, ‘sang perayu’ tak kasat mata, kembali memelukku. Kegembiraan yang berkobar di hari Minggu seakan padam seketika, digantikan rasa sebal, kesal, cemas dan ketidaknyamanan akan rutinitas yang menanti.

Aku ingin melarikan diri, tapi kenyataan tak bisa dihindari. Monday Blues telah menjebakku dalam lingkaran, memaksaku untuk kembali bergulat dengan tugas dan tanggung jawab yang tertunda. “Ini lagi, dia lagi”.

Namun, aku tak ingin menyerah. Aku tahu bahwa Monday Blues hanyalah ilusi, sebuah jebakan mental yang bisa aku dan kamu atasi. Aku akan melawannya dengan tekad dan semangat, mengubah Monday Blues menjadi Monday Vibes.

Sungguh kesadaran itu terletak pada hari senin mu. Ia hadir untuk menjaga hidup. Kehidupan yang lebih berbobot dan aku pasti menjalankannya dengan penuh, tanpa kata kesal dan penundaan. Yaitu kehidupan di hari Senin.

Salam Dyarinotescom.

Related Posts:

Jangan Lewatkan

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Life’s Little Moments: Capturing Thoughts, Healthy Habits, and Connections. Embrace the Moment.

Join Me On This Journey.