Life’s Little Moments: Capturing thoughts, Healthy habits, and Connections. Embrace the moment, Join me on this journey.

Memperbaiki Hubungan Percintaan Di Masa Muda

Share:

Pertengkaran merupakan bumbu kemesraan dan terkadang menjadi bagian penting dalam setiap hubungan. Pertengkaran juga bisa menjadi konflik yang berkepanjangan dan sangat bisa merusak hubungan romantisme.

Bertengkar dengan pasangan bisa saja menjadi sehat jika kejadian ini membuat pasangan anda menjadi lega. Akan tetapi, terkadang perselisihan yang sesekali ini dapat berubah menjadi pertengkaran terus-menerus.

Konflik juga bisa lebih merusak dan berubah menjadi racun, dan terus memburuk bahkan merusak hubungan yang terjalin sejak lama.

Sebenarnya anda masih bisa saja menyelamatkan hubungan dengan pasangan jika bisa sedikit menahan dan kontrol diri. Yang paling penting dan dibutuhkan adalah mengubah sikap dan menunjukkan kepada pasangan bahwa kamu sebenarnya perduli.

 

Kata Kuncinya Perduli


Ada 1000 Jurus Dalam Memperbaiki Hubungan Percintaan. Jika kamu terapkan, dimungkinkan dan dirasa akan mampu meredakan ketegangan. Enam kunci dalam menghindari hal-hal yang membuat pertengkaran menjadi berkepanjangan sebagai berikut:

1. Sudah menjadi sifat naluri manusia untuk bersikap defensif terhadap sesuatu yang menekan ketika seseorang menuduh kita tentang sesuatu yang begitu sensitif atau yang tidak kita lakukan.

Namun, terkadang kamu harus mundur selangkah dan memeriksa situasinya sebelum menyerang dan merasa dirimu benar.

2. Hindari berbicara dengan pasangan anda pada hari-hari buruk agar tidak berubah menjadi sesuatu yang lebih besar dan kita sesali kemudian. Terkadang menghidar untuk sesuatu yang baik itu akan baik juga hasilnya.

3. Terkadang tanpa kita sadari, pertengkaran adalah hasil dari perilaku kita sendiri. Melakukan evaluasi dengan pikiran tenang apa yang mengganggu fikiran dari pasanganmu.

4. Jangan pernah untuk mencoba memenangkan pertengkaran setiap kali anda bertengkar dengan pasangan anda. Hal ini bukan tentang memenangkan suatu pendapat atau argumen, tetapi memahami kondisi, situasi dan mengatasinya untuk membuat hubungan menjadi lebih kuat.

5. Istirahatkan diri anda ketika menyadari bahwa kamu tidak dapat mengendalikan situasi dan kondisi. Terkadang, menjauh dan mengalah adalah satu-satunya pertahanan yang dapat di pilih.

6. Segala yang terjadi mungkin sulit saat ini, tetapi di saat ketika percikan muncul lagi dalam hubungan. Ingatlah bahwa momentum keindahan yang di isi dengan kemesraan, seperti saling berpegang tangan, kencan romantis dan yang pasti mengenang hari-hari indah akan membantumu menenangkan diri.

 

Perbaiki Hubungan yang Rusak 


Semua orang pasti tidak menginginkan hubungan yang sudah di jaga begitu lama dengan pasangan terhempas begitu saja. Namun, jika ada badai masalah datang, ada kemungkinan semuanya bisa rusak seperti Halilintar

Pasanganmu minta putus, Aduh sedihnya… padahal kamu lagi sayang-sayangnya sama si dia. Upps … tenang saja. Di rangkum dari berbagai ilmu percintaan berikut lima dari Seratus cara memperbaiki hubungan yang rusak dengan pacar.

 

1. Sabar adalah kunci pembuka

Sabar seyogyanya membangun kembali kepercayaan. Piring pecah yang sudah di tambal kembali jadi satu memang tidak akan pernah menjadi untuh seperti semula. Begitu pula hati seseorang yang sudah pernah di kecewakan. Hatinya akan hancur berantakan.

 

2. Maaf adalah permulaan

Permohonan maaf terkadang sangatlah baik. Terkadang sebuah hubungan bisa rusak karena pertengkaran yang mengedepankan egoisme. Masing-masing pihak merasa paling benar. Padahal kebenaran menurut anda belum tentu benar di masa yang akan datang.

 

3. Mendengar adalah Kebaikan

Inilah bagian terpenting saat memperbaiki kembali hubungan romantisme yang rusak. Kamu perlu memasang telinga lebar-lebar (sampai merah) agar paham apa yang sebenarnya menjadi keberatan pasangan saat dia marah dan kecewa kepadamu. Dan tak perlu mendebatinya. Jika dia sudah selesai, barulah utarakan pendapatmu.

 

4. Diskusi masalah untuk mufakat

Setelah minta maaf dan mendengar, bukan berarti masalah tuntas. Justru saatnya masing-masing pihak sudah menerima satu sama lain, kalian bisa mulai mendiskusikan masalah dan mencari mufakat.

 

Ingat ini! Diskusi bukan debat

 

5. Berbahagialah

Setelah melakukan pertengkaran hebat, ajaklah pasanganmu kembali menikmati momen bersama seperti kencan, jalan-jalan atau seru-seruan berdua.

 

Tindakan Sederhana 

Terkadang kita merasa bingung bagaimana cara membahagiakan pasangan. Apakah dengan uang, kado atau segenggam berlian?

Dalam buku kuno Seri Percintaan dyarinotes, Lol. untuk mengetahui cara sederhana namun sangat mengena yang di jamin sukses dan yang pasti membuat pasanganmu menjadi bahagia, antara lain:

 

1. Membiarkan ruang untuk pasangan melakukan apa yang dia sukai

Tidak ada hal yang paling seru selain membiarkan pasangan melakukan apa yang mereka sukai seperti berlari, tertawa dan bersendau gurau dengan teman-temannya.

Kamu harus ingat bahwa mereka juga punya kehidupan sendiri sebelum bersama dirimu.

Ada hal-hal yang mereka sukai dan tidak bisa di tinggalkan begitu saja, yang sering disebut hobi. Itu dia jawabannya ialah “Hobi”.

Memang sesederhana itu untuk bikin pasanganmu bahagia. Biarkan mereka menekuni dan berkutat dalam hobi yang mereka sukai. Artinya kamu tetap menghargai privasi dan menjadikan dirimu pacar yang pengertian.

 

2. Selalu ada dan bersedia serta setia mendengarkan keluh kesahnya

Jika keluh kesah kita di dengar orang pasti lega. Satu kali, dua kali ok juga jika kita mendengarkan keluh kesah pasangan. Tetapi yang sulit namun terasa istimewa itu ketika Anda sebagai pasangan selalu bersedia dan setia mendengarkan keluh kesahnya. Itu OK namanya.

Dengan begitu kamu bisa menunjukkan banyak hal kepada pasangan bahwa aku bisa menjadi pembagi deritamu. Lahirkanlah rasa pengertian, sabar dan sosok yang bisa menenangkan.

Jikalau punya pasangan seperti ini sih di jamin hubunganmu akan bertahan sampai di pelaminan dan jika sudah menikah akan sampai kakek nenek tentunya.

 

3. Beri Kebaikan berupa dukungan pada setiap tindakan yang mereka lakukan

Sebagai manusia sosial kita sangat membutuhkan dukungan dalam setiap usaha yang kita lakukan. Dukungan bisa menjadi penyemangat sekaligus bentuk rasa sayang yang bisa berdampak baik pada hasil dari usaha yang di perjuangkan.

“Pasanganmu akan merasa sangat di cintai dan bahagia ketika orang yang terkasihnya mendukung apa yang mereka kerjakan”

Related Posts:

Jangan Lewatkan

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Life’s Little Moments: Capturing Thoughts, Healthy Habits, and Connections. Embrace the Moment.

Join Me On This Journey.